Polsek Medan Area Melaksanakan Sambang Dan Mediasi, Antara Pengembang Dan Pedagang Pasar

Medan, MediaDuniaNews.com - Kepolisian Sektor Medan Area Melaksanakan Sambang dan Mediasi antara Pengembang dan Pedagang Pasar Timah di Jalan Timah, Kelurahan Sei Rengas 2 Kec. Medan Area, Sabtu (06/02/2021) Pukul 11.00 s/d 13.00 WIB.

Dalam kegiatan pelaksanaan Sambang dan Mediasi tersebut dipimpin langsung Kapolsek Medan Area Kompol Faidir, SH, MH., didampingi Waka Polsek Medan Area AKP Tri Eko, Kasi Trantib Kecamatan Medan Area Ramlan, SE (Mewakili Camat), Kanit Binmas Ipda Sartono, SH, Panit 1 Binmas Aiptu Junaedi, Personil Unit Intelkam Aiptu F. Barus dan Bripka Rudi Saragih, Babinsa Koramil 04 Medan Kota dan Perwakilan pengembang Pasar Timah.

Kapolsek Medan Area Kompol Faidir, SH, MH, melalui Kanit Reskrim Polsek Medan Area IPTU Rianto Ginting, S.H, membenarkan kepada Awak Media bahwa kegiatan pelaksanaan sambang dan mediasi tersebut di Kantor Pengembang Pasar Timah bertujuan untuk bersilahturahmi dan mediasi agar berkenan pindah dari Kios lama ke Kios baru yang sudah selesai dibangun.

"Dalam kegiatan ini juga kita memberikan penghimbauan disiplin Protokol Kesehatan Covid-19 kepada warga masyarakat para pedagang Pasar Timah, agar mematuhi Protokol Kesehatan dengan memakai masker, menghindari kerumunan serta rajin mencuci tangan sehabis melakukan aktifitas," Imbuhnya.

"Selama kegiatan mediasi dan penghimbauan ini berlangsung, situasi aman dan Kondusif," tutupnya. (Y.z)

Editor : Edy MDNews 01

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال