Medan, mediadunianews.co
- Semua jurnalis harus memahami tugasnya sebagai penyebar berita. Tidak
hanya mampu menulis. Wartawan seharusnya mampu menyeleksi informasi
yang lain untuk dikonsumsi oleh masyarakat. Hal itu disampaikan Direktur
Bisnis Tempo Group Y. Tomi Aryanto dalam diskusi bertajuk The Future of
Digital Journalism pada Kamis, (5 /7/ 2018) siang.
Terlebih
lagi, dalam kondisi era digital ini kecepatan menjadi dimensi utama
bagi para jurnalis untuk dapat menyebarkan berita secara cepat dan
menjangkau banyak orang. Namun, perlu diperhatikan bahwa wartawan
bertanggungjawab atas apa yang dibagikannya ke khalayak, "katanya.
Tentu
saja ini berkaitan dengan kualitas dari para jurnalis dan media tempat
mereka bekerja. Sebab, dengan kecepatan dan kemudahan teknologi digital
saat ini berimplikasi pada berita bohong tersebar. Selain dapat
mempengaruhi opini masyarakat luas, kondisi ini kedepannya akan merugi
media massa itu sendiri.
"Begitu
cepat kepublik dan ini tugas kita semua pelaku media atau jurnalis
untuk memperbaiki situasi memberikan peran yang lebih besar dari kita
untuk sertifikasi apakah berita akurat berdasarkan fakta dari sumber
yang bertanggungjawab. Semua pihak bertanggung jawab peningkatan
kualitas jurnalis kita baik dengan plafon lama profesional dan plafon
yang baru di dunia digital, "ungkap Tomi Aryanto sembari menambahkan
bahwa para jurnalis memiliki adil dalam memperbaiki hal buruk tersebut
untuk lebih baik atau sebaliknya. (zato).
Editor : Edy MDNews 01.
Tags
Daerah