DURI- Mandau , mediadunianews.com - Suasana haru dan tetes air mata, mengalir di pupilnya di setiap insan medis, Sabtu (4/9/2021) siang lewat,bersempena pamitnya Direktur RSUD Duri Drg. Sri Sadono Mulyanto M HAN atau populernya dengan sebutan Drg. Ibenk.
Ucapan maaf untuk seluruh tenaga dokter, bidan dan segenap perawat serta seluruh medis, di sampaikan Sri Sadono Mulyanto M HAN termasuk satuan kerja yang ada di lingkungan RSUD DURI.
Harapan Drg. Ibenk tentunya ini, terkait segera menempati jabatannya yang baru segera di emban sebagai sekretaris Diskes Kabupaten Bengkalis.
"Terimakasih atas kesolidan dan kekompakan seluruhnya satuan kerja di RSUD Duri dan mari kita lanjutkan perjuangan sebagai insan yang berjuang untuk kesehatan masyarakat dan bermuara dengan hasil serta berkualitas,"ujarnya.
Pada giat pamit Internal itu di isi dengan penyerahan ragam tanda kenangan untuk sang di rektur serta di daulat berfoto bersama baik dengan karyawan RSUD maupun rekan - rekan dari media ( wartawan ). (Sunggul Marihot).
Editor : Edy MDNews 01