Nias Selatan, MediaduniaNews.com - Agenda wisuda yang ber Tema " Ku utus Engkau ke dunia untuk memberitakan kerjaan Allah" tersebut bertempat di Balai persekutuan BKPN Telukdalam, jl Gereja No.10 Telukdalam, Senin (30/11/20).
"Melakukan misi Allah yaitu misi holistik, kalimat yang mengatakan "Ku utus Engkau kedunia untuk memberitakan kerajaan Allah, merupakan sebuah ungkapan misi yang begitu agung dari sang anak Allah, "ujar Rektor Dr.Marinus Gulo M.Th,
"Mandat ini tidak di ucapakan dengan sembarangan, melainkan bertujuan untuk memberitakan kabar keselamatan kepada dunia yang telah hilang dan rusak karena dosa. Apabila gereja dapat mengerjakan dan melakukannya dengan benar dan Alkitabiah, maka gereja telah mengerjakan sebuah misi holistik, "imbuh rektor lagi.
Semoga di wisuda kali ini banyak yang mengerti dari makna tugas, maka dari pada itu, semua mahasiswa lulusan tahun ini (30/11/20) semoga dapat melakukan mandatnya dengan niat yang tulus tanpa meminta belas kasihan dari orang lain, dan melakukan dengan seikhlas hati,
Sementara untuk kelulusan tahun akademik 2019/2020 ini lulusan berprestasi terbaik SETIA Arastamar di raih oleh Prodi PAK atas nama SUKRIS IRWAN WARUWU, S.Pd dengan nilai IP 3,6 dan Prodi teologi di raih oleh SETIAMAWATI GEA, S.Th dengan IP 3,8.
Di Tempat yang sama setelah selesai acara Wisuda, awak Media ini berkesempatan menemui seorang Wisudawati yang juga di wisuda pada saat itu bernama NOFIDA GULO, S.Th, putri asal kepulauan Nias Utara, Dianya mengatakan sangat bangga menjadi wisudawati lulusan tahun ini,di STT SETIA
"Ucapan syukur tak bisa ku utarakan, begitu besar kasih Tuhan dalam kehidupan saya.Terimakasih Tuhan atas berkat dan Anugerahmu kepada saya, dan yang tak kalah pentingnya Terimakasihku buat Dosen dosen saya,Terimakasih untuk orangtua saya, saudara saya, orang-orang yang selalu memperhatikan saya, adek adek rohani saya, sahabatku yang terkasih, kak Sri, kak Setia Gea, dan kekasih ku yang selalu memberi semangat, aku mengasihi kalian, tak hentinya saya berterimakasih dengan gelar S.Th ini, semoga menjadi panutan dan menjadi berkat bagi semua orang, "ujar Nofida Gulo S.Th. (Meijieli Gulo)
Editor : Edy MDNews 01