Survei Lokasi Titik Sentral Jaringan Telkomsel Mini (Visat), Pengukuran dan Pematokan Bronjong, Dan Penempatan Sumur Bor

Nias Selatan, Kecamatan Susua, mediadunianews.com- Kegembiraan, kebahagiaan, serta suka cita kembali dirasakan oleh masyarakat Kecamatan Susua untuk yang kesekian kalinya dengan didatangkannya Tim penyurvei lahan atau lokasi pencarian titik sentral jaringan telkomsel mini dari Bhakti Kominfo. Tim survei tersebut langsung didampingi oleh Anggota DPRD DAPIL IV (Empat) Kabupaten Nias Selatan dari Frakasi partai Demokrat Kristian Laia, Sekwan Firman Giawa,  Kadis Kominfo Kabupaten Nias Selatan Sokhinaso Giawa, Kades Bintang Baru Faowanema Laia, Kades Hiliadulosoi Agusman Laia (mewakili kades), Kepala SMKN 1 Susua Angerago Laia, dan beberapa tokoh masyarakat dan pemuda. Sabtu, 15/08/2020.

Anggota DPRD Dapil IV (Empat) Kabupaten Nias Selatan Kristian Laia menyampaikan kepada awak mediadunianews bahwa Apresiasi setinggi-tingginnya kepada Pemerintah Kab.Nisel melalui Dinas Kominfo dan ini merupakan suatu kejutan  buat kita karena langsung turun ikut ke lapangan Kadis Kominfo Kab. Nisel pada pelaksanaan survei" ucapnya.

Kristian Laia Berharap semoga secepatnya terproses.

"Mengenai penempatan lokasinya itu sudah menjadi wewenang penuh Tim survei dan merekalah yang lebih tau dimana titik sentral atau titik koordinat yang bisa menghubungkan atau menjangkau ke 7 (tujuh) Desa tersebut," jelasnya

Lanjutnya, "Kabid dari PU Kab. Nisel dan beberapa orang Timnya juga telah datang untuk mengukur sekaligus pematokan bronjong dipinggir sungai susua Desa Bintang Baru dan titik penempatan sumur bor di Desa Hiliadulosoi, namun setelah selesai penyurvei lokasi jaringan." jelasnya

"Panjang bronjong yang akan diukur dan dipatok dipinggir sungai susua ada 22 meter dan pagu dananya Rp. 200.000.000 (Dua Ratus Juta Rupiah), sedangkan sumur bor yang terletak di Desa Hiliadulosoi ada 3 (tiga) unit dan pagu dananya Rp. 100.000.000 (Seratus Juta Rupiah) keduanya bersumber dari dana yang sama yaitu DAU." jelasnya

Kristian Laia menyampaikan kepada awak media "bahwa bronjong ini sangat penting untuk dibangun dan merupakan kerinduan serta harapan kita bersama karena didaerah atau lokasi tersebut ada bangunan SDN Bintang Baru dan gedung gereja," tuturnya

Sumur bor juga di Desa Hiliadulosoi sangat penting, karena setiap orang secara umumnya sangat membutuhkan yang namanya air bersih, dan ini merupakan program pembangunan pemerintah yang tidak bisa kita lewatkan dan tidak boleh kita sia-siakan.

"Semoga apa yang sudah diberikan tuhan kepada kita melalui pemerintah yang disertai dengan usaha, upaya, kerja keras dan doa kita bersama bisa bermanfaat bagi semua orang." harapnya

Tim survei lokasi jaringan dari Bhakti Kominfo LEO menjelaskan kepada awak media bahwa "lokasi tempat yang telah kita survei kita menunggu proses dan tahapan berikutnya, " katanya.

Bantuan pemerintah ini lewat diskominfo ada segala prioritas penempatanya, ini berbeda dengan telkom milik swasta sedangkan ini bentuknya visat.

"Bagaimana hasilnya nanti tergantung Kadis Kominfo setiap daerah bertarung di jakarta mempresentasikan lokasi tempat yang telah kami survei, karena mereka memegang titik lokasi surveinya." jelasnya.

Kadis Kominfo Kabupaten Nias Selatan Sokhinaso Giawa menyampaikan bahwa "apa yang sudah kita lakukan hari ini semoga diproses secepat mungkin pada tahun 2020 ini, dan kita tetap berdoa semoga pemerintah mempermudah proses jalanya pembangunan tower ini," harapnya

Sebagai koordinator kabupaten, semua ini bukan karena kekuatan  rejeki yang dianugrahkan tuhan kepada kita melalui pemerintah untuk masyarakat susua.

"upaya dan usaha anggota DPRD Kristian Laia patut kita hargai, karena beliau tidak pernah berhenti mengejar pembangunan untuk kecamatan susua, sehingga pada hari ini tim survei bisa turun kelapangan melihat lokasi penempatanya," ucapnya

"Lokasi ini bukan kita yang menentukan, tetapi sepenuhnya tim penyurvei, dan yang sudah menjadi lokasi penempatan sebagai titik sentralnya sementara untuk jangkauan ke 7 (tujuh) desa terletak di Desa Bintang Baru" jelasnya

"Kami ucapkan terimakasih kepada Kades Bintang Baru Dan teristimewa Kepada pemilik lahan/tanah yang sudah merelakan dan menghibahkan tanpa memikirkan untung rugi, sehingga pelaksanaan survei pada hari ini berjalan lancar tanpa kendala," tuturnya

"Kekuatan dan kapisitas jangkauan jaringan tower  ini ada sekitar kurang lebih 2,5 Km persegi, dan namun demikian mari kita tetap mendukung program pembangunan pemerintah demi majunya daerah kita." jelasnya

Mewakili tokoh pendidikan, tokoh masyarakat, dan pemuda (Angerago Laia, Ka. SMKN 1 SUSUA) melalui awak media menyampaikan bahwa "mengarpresiasi setingi-tingginya pembangunan yang sudah disurvei pada hari ini, dan suatu kebanggaan buat kita karena Kadis Kominfo Kab. Nisel Sokhinaso Giawa secara langsung turun menyaksikan penyurvei lokasi penempatan tower pada hari ini, dan kepada anggota DPRD Kristian Laia yang sudah merespon aspirasi masyarakat, Sekwan Firman Giawa, Kabid PU dan tim lainnya," tuturnya

"Dan pembangunan tower ini sudah bertahun-tahun kita suarakan dan aspirasikan namun tidak pernah juga ada respon, satu tahun atau dua tahun yang lalu ada pembangunan tower mini di kota kecamatan susua namun kita kurang puas dengan kekuatan dan kapasitasnya, tapi dengan hadirnya tower mini (visat) ini bisa membantu masyarakat susua masalah jaringan telkom," jelasnya

Lanjutnya, bronjong yang akan dibangun dipinggir sungai susua sangat kita syukuri, yang dimana selama ini kita sangat takut saat adanya banjir, karena menghantam atau merusak gedung bangunan SD Bintang Baru dan gedung gereja. Namun, dengan adanya pembangunan bronjong tersebut maka dengan pasti bisa menyelematkan bangunan yang terdekat dilokasi tersebut.

"mari kita kawal dan dukung bersama dan tetap kita memperhatikan pelaksanaan pembangunnya supaya benar-benar bisa bermanfaat dan kita nikmati, dalam arti semoga kualitas pembangunanya bagus dan kokoh." harapnya

Kades Bintang Baru Faowanema Laia menyampaikan melalui awak media "ucapan syukur dan terimakasih sedalam-dalamnya kepada anggota DPRD Kristian Laia, Sekwan Firman Giawa, Kadis Kominfo Sokhinaso Giawa, dan juga kepada tim teknis atau Kabid PU Kab. Nisel dan seluruh tim lainya yang sudah melakukan penyurvei lokasi penempatan pembangunan tower serta tim pengukuran dan pematokan Bronjong pada hari ini," santunya

"Sebagai pimpinan pemerintahan Desa Bintang Baru, sangat mendukung pembangunan tersebut walaupun pembangunanya masih belum turun, dan kami siap membantu kapan saja," tegasnya

Apalagi bronjong di pinggir sungai susua itu sangat luar biasa sekali, karena itu merupakan salah satu penahan arus sungai/banjir, menerobos bangunan SD dan gedung gereja yang terletak di lokasi tersebut.

"kita semua berdoa buat pemda Kab. Nisel, semoga semakin sukses dan semakin lebih baik menjalankan program pembangunan dan program lainnya di daerah Kab. Nisel." tuturnya

"Kades Hiliadulosoi juga menyampaikan terimakasih kepada anggota DPRD DPIL IV (Empat) Kab. Nisel Kristian Laia, Sekwan Firman Giawa dan Kabid PU atau tim lainya dari Kab. Nisel yang sudah melihat dan menyurvei titik tempat sumur bor yang dialokasikan di Desa Hiliadulosoi," tuturnya

"Semoga apa yang sudah terealisasi pada tahun ini bisa menjadi titik terang dan titik pandang bagi masyarakat bahwa maju tidaknya pembangunan di daerah kita adalah karena tekad, komitmen, dan ada yang rela menjadi jembatan emas antara kita dengan pemerintah." tutupnya

(Martinus Buulolo)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال