Bener Meriah Terima Penghargaan Dengan Capaian MKJP Tertinggi Nomor I Se-Provinsi Aceh

Redelong, mediadunianews.com - Kabupaten Bener Meriah berhasil meraih penghargaan  dengan capaian Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) tertinggi se-Provinsi Aceh dalam rangka Pelayanan Sejuta Akseptor pada Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke - 27 di Kabupaten Penghasil Kopi Arabika tersebut yang diterima langsung oleh Bupati Tgk. H. Sarkawi dan diserahkan oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Aceh Drs. Sahidal Kastri, M.Pd di aula Setdakab setempat, Jum’at, 24/7/2020.

Bupati Bener Mriah Tgk. H. Sarkawi dalam kata sambutannya menyampaikan, pertama sekali kami mengucapka rasa syukur kepada Allah, Swt dan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah Provinsi Aceh yang dalam hal ini kepada BKKBN Perwakilan Aceh atas pemberian Penghargaannya kepada Bener Meriah  dalam capaian MKJP tertinggi pertama se-Provinsi Aceh, ungkap Bupati.

“Kabupaten Bener Meriah punya andil membuat Aceh menjadi peringkat terbaik  ditingkat Nasional, tentu saja membuat kami merasa sangat senang sekali,” kata Tgk. H. Sarkawi.

Lebih lanjut Bupati juga menjelaskan, seperti kita ketahui Aceh itu diberikan target secara nasional  sebanyak 3.238 akseptor, tetapi kita bisa menyumbang untuk keseluruhan Aceh itu sebanyak 13.502 akseptor  dengan pencapaian 1000% ini suatu yang luar biasa, dan angka ini tertinggi secara Nasional dalam kegiatan Pelayanan Keluarga Berencana sejuta akseptor yang dilaksanakan di 34 Provinsi diseluruh Indonesia pada tanggal 29 Juni 2020 yang lalu, tambah Bupati.

“Ini merupakan kegiatan melibatkan semua pihak sehingga target bisa kita lampaui denga cukup signifikan, mulai dari pihak puskesmas, Camat, TNI dan Polri, atas itu semua kami ucapkan terimakasih”, tegasnya.

Tambah Bupati, lewat kegiatan ini kami berharap semua pihak dapat aktif memberikan penjelasan dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya program KB dan kesehatan guna mewujudkan keluarga kecil dan bahagia serta untuk menanggulangi terjadinya gizi buruk pada anak Balita.
“Keluarga merupakan wahana pembentukan sumber daya manusia yang berkualitas dan potensial untuk mendukung pembangunan khususnya di Kabupaten Bener Meriah,” tegas Bupati Tgk. H. Sarkawi.

“Kami juga mengajak kepada seluruh keluarga di Kabupaten Bener Meriah serta segenap pengelola jajaran KB dan institusi terkait untuk bersama-sama menggelorakan kembali program KB dalam rangka mewujudkan keluarga-keluarga di Bener Meriah menjadi keluarga kecil yang bahagia dan sejahtera,” harap Tgk. H. Sarkawi.

Sedangkan Kepala BKKBN Perwakilan Provinsi Aceh Drs. Sahidal Kastri, M.Pd dalam kesempatan tersebut mengatakan, atas izin bapak Bupati dan bapak Sekda tadi kami mengikuti zoom metting secara Nasional di media centre Bener Meriah dimana bapak Plt. Gubernur Aceh baru saja menerima Piagam Penghargaan dari BKKBN RI bahwa Aceh untuk Pelaksanaan Pelayanan untuk satu juta akseptor pada puncak Harganas ke-27 tahun 2020,  Aceh mendapatkan Peringkat Terbaik secara Nasional nomor satu, jelasnya.

“Hal ini tentu tidak berdiri sendiri, yang mendukung capaian ini tentu Kabupaten, oleh karena itulah kami juga merasa bahwa ini perlu kita apresiasi, Kabupaten yang mendapatkan nilai tertinggi pada pelaksanaan pelayanan satu juta akseptor, kami mengucapakan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Bapak Bupati, Bapak Dandim, Bapak Kapolres dan seluruh Forkopimda yang lain, dan Ibu Ketua TP-PKK dan Ketua IBI Cabang Bener Meriah,” ungkap Sahidal Kastri.

“Kahadiran kami disini kata Sahidal, disamping untuk bersilaturrahmi juga karena Kabupaten Bener Meriah mendapatakan akseptor tertinggi nomor satu di bidang Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP),” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas PP,PA dan KB dr. Aliyin dalam lapaorannya menyampaikan, bahwa kegiatan program Keluarga Berencana di Bener Meriah cukup menggembirakan, untuk PUS (Pasangan Usia Subur) saat ini sebanyak 25.193 orang, Peserta KB baru aktif 5.008 orang target yang diberikan 3.554 orang, KB aktif 20.721 orang kata dr. Aliyin.

Dalam acara tersebut juga diberikan penghargaan kepada Camat Pintu Rime Gayo Edi Iwansyah Putra, SH sebagai Pelopor Pelayanan Sejuta Akseptor dengan kategori Kerjasama dan Koordinasi terbaik serta Kepala Puskesmas Ronga-Ronga Syamsuar, S.KM sebagai kategori Dukungan dan Pelayanan terbaik dalam rangka Harganas ke-27 tahun 2020.

Hadir dalam penyerhan penghargaan tersebut Dandim 0106/AT-BM Letkol Inf. Valyan Tatyunis, Kapolres AKBP Siswoyo Adi Wijaya, S.IK, Kajari Agus Suroto, SH, MH, Wakil Ketua I DPRK Tgk. Husnul Ilmi, S.Sy, Ketua TP-PKK Ny. Nikmah Sarkawi, S.Sy, Ketua IBI Cabang Bener Meriah Risnawti, S.SiT para Kepala SKPK dan Para Camat dalam lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bener Meriah serta undangan lainnya.

(Andika).
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال