
Palembang Sumatera Selatan, mediadunianews.co - Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya Palembang Sumatera Selatan yang berlokasi di Jln. Boom Pecah, desa Pangkalan Benteng, Kab. Banyuasin -Sumatera Selatan Rabu 14 Februari 2019 yang di konfirmasi dengan Mediadunianews.com
Dihadiri beberapa ethnis suku Batak, Jawa, Kupang, Padang, juga dihadiri beberapa orang dari Lampung dan para dosen - dosen atau staff pengajar STT Sriwijaya Palembang serta masyarakat disekitar lokasi.
Para tamu dari Korea Selatan mereka datang untuk berkunjung melihat suasana pelayanan gereja di Sumtatera Selatan dan juga menyampaikan Seminar dan Simposium Tentang Misiologi Kotemporer. Team ini bertujuan mengadakan pelayanan kepada masyarakat sekitar STT Sriwijaya khususnya di desa Setia Harapan. Pelayanan ini juga sudah dilaksanakan pada hari Rabu siang pukul 14.00 sd 17.00 WIB.
Team pembicara dari Korea Selatan ada 5 orang:
1.Prof. Dr. Byung Chang Uk, Ph.D
2. Prof. Dr. Bokyung Park, Ph.D
3. Prof. Sungjoong Kim, Ed.D
4. Prof. Dr. Young Doong Kim.
5. Prof. Byungohk Lee, Ph.D

Kehadiran para tamu dari Korea Selatan dan para tamu lain disambut para Mahasiswa STT Sriwijaya dan Dosen dari Presbyterian University and Theology Seminary (PUTS) dengan menampilkan dan memperkenalkan Budaya Nias melalui tarian : tari Baluse, tari Maena dan atraksi pencak silat khas Nias
Dalam sambutan ketua STT Sriwijaya Dr.Agus Kriswanto, M.Th mengapresiasi akan keunikan budaya yang ada di Indonesia khususnya budaya Nias.
Begitu pula Ketua Misionaris di Indonesia oleh Pdt. Dr. Suleeman Kyu Dae Lee, Th.M sangat senang melihat budaya yang beragam di Indonesia khususnya budaya Nias dengan tarian yang unik, "ujarnya. (TL Lase)
Editor : Edy MDNews 01.
Tags
Daerah
